Notification

×

Iklan

Iklan

Keren! Menu Makanan Di Lapas Narkotika Pematang Raya Mirip Menunya Cafe Resto

Jumat | 1/24/2020 WIB Last Updated 2020-01-24T12:27:38Z
Simalungun-Sumut. Ada yang menarik saat para awak media meninjau lokasi dapur umum milik Lapas Narkotika Pematang Raya. Ternyata menu makanan di dapur Lapas Narkotika Pematang Raya, Kabupaten Simalungun tak kalah dengan menu yang ada dil cafe atau resto. Hal ini diketahui ketika Kalapas Narkotika Pematang Raya EP. Player Manik AMd.IP, SH, MH mengajak reporter ini dan beberapa awak media lainya berkeliling untuk melihat-lihat suasana di dapur umum milik Lapas Narkotika, Kamis 23/01/2020.

Terlihat jelas berbagai menu terpampang pada sebuah baliho yang terdapat dinding masuk bagian dapur. Aneka menu masakan akan di sajikan berbeda di setiap harinya. Seperti yang di masak pada hari kemarin (Kamis, 23/1/2020-red) juru masak sedang memasak sop ayam wortel kentang, tahu goreng, dengan pencuci mulut buah pepaya dan semangka.

Disamping menu yang menarik, dapur umum di lapas Narkotika Pematang Raya ini terlihat tertata rapi dan bersih. Hal ini terpantau dari oven steam/kompor uap untuk menanam nasi yang sudah modern, tanpa harus di aduk-aduk saat nasi sudah mulai tanak.

Kalapas Narkotika Pematang Raya kepada awak media mengatakan, " dapur umum untuk warga binaan di lapas Narkotika Pematang Raya memang di rancang lain dari yang lain, menunya pun kita buat berbeda dan mirip ala cafe-cafe", ujarnya menerangkan.

"Iya, kita memang buat menu makanan di lapas Narkotika ini berbeda dengan lapas lain, agar warga binaan juga dapat merasakan bahwa makanan di lapas itu bukan makanan ala kadarnya dan biasa-biasa", papar Manik.

Ditambahkan Kalapas, "sehari 3 kali menu makanan di sini berbeda-beda, bahkan untuk setiap harinya selama 10 hari pun berbeda pula. Kita ingin di sini tidak ada membedakan makanan dengan diluar-luar sana", terangnya bersemangat.

Di papan menu terpampang nama-nama jenis menu yang sangat menarik, seperti Daging Pincang Kudus, Daging Gempal Basah, Pincang Ayam Cabai Hijau, Gudeg Semarang, Ikan Bumbu Bali, Nasi Uduk, Nasi kuning dan berbagai menu menarik lainnya. (RU)
×
NewsKPK.com Update