Notification

×

Iklan

Iklan

Memperingati Maulid Nabi, Pemkab Aceh Timur Gelar Zikir dan Salawat di Lapangan Puspemkab Aceh timur.

Sabtu | 11/09/2019 WIB Last Updated 2019-11-09T05:02:34Z
Aceh timur l News KPK - Bupati Aceh Timur, H Hasballah Bin HM Thaib SH, bersama jamaah lainnya berzikir dan salawat bersama yang dipusatkan di lapangan Upacara Pemerintah Kabupaten Aceh Timur, Kamis (7/11/2019). - Humas dan Protokol Setdakab Aceh Timur

Kegiatan ini dalam rangka memperingati maulid atau hari lahir Nabi Muhammad SAW 1441 Hijriyah/2019 Masehi.Peringati Maulid, Pemkab Aceh Timur Gelar Zikir dan Salawat di Lapangan Puspemkab

Pemkab Aceh Timur menggelar zikir dan salawat di Lapangan Pusat Pemerintahan Kabupaten (Puspemkab) Aceh Timur, Idi, Kamis (7/11/2019) malam.

Kegiatan ini dalam rangka memperingati maulid atau hari lahirnya Nabi Muhammad SAW 1441 Hijriyah/2019 Masehi.


Bupati Aceh Timur, H Hasballah Bin HM Thaib SH, mengatakan Pemkab Aceh Timur rutin memperingati maulid Nabi Muhammad SAW setiap tahun.


Pelaksanaannya itu dikemas dengan berbagai kegiatan seperti, tahun ini melalui zikir dan shalawat Akbar yang diikuti ribuan masyarakat.
"Kita terus mendukung penuh kegiatan- kegiatan bersifat mengembangkan syiar seperti ini.

Apalagi memperingati Maulid Nabi ini sangat sepaham dengan ajaran ahlussunah waljama’ah yang wajib kita dukung,” kata Bupati Aceh Timur, Hasballah Thaib.


Bupati yang dikenal dekat dengan ulama dan pimpinan ponpes di Aceh ini, mengatakan melalui momentum ini, ia mengajak semua pihak meningkatkan ukhwah islamiah sesama jamaah, guru, para alim ulama dan sesama tokoh dan masyarakat se-Aceh Timur.


Kegiatan yang mengusung tema 'Aceh Timur Berselawat' itu bekerja sama dengan sejumlah organisasi masyarakat (ormas) Islam.


Ormas itu seperti Tastafi Aceh Timur, Ikatan Santri Aceh Timur (ISAT), Majelis Ta'lim Sirul Mubtadin Wilayah Aceh Timur, Ahli Sunnah Waljamaah (Aswaja) Aceh Timur dan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Aceh Timur.
Hadir dalam zikir tersebut sekretaris Daerah Kabupaten Aceh Timur, H M Ikhsan Ahyat, SSTP, MAP, para kepala OPD dalam lingkungan Aceh Timur, unsur Forkompimda Aceh Timur, tokoh ulama, santri dan masyarakat Aceh Timur. (said)
×
NewsKPK.com Update