Notification

×

Iklan

Iklan

Ketua DPD LPK Riau Laporkan Indikasi Pungli Dan Korupsi Di SMKN 1 Ke Kajari Rohul.

Minggu | 3/26/2023 WIB Last Updated 2023-03-26T02:45:38Z


Rohul - Berdasarkan laporan dari masyarakat tentang adanya indikasi Pungli dan Koruptif oleh oknum pihak SMKN1 Tambusai Rohul Riau, Ketua DPD Lembaga Pemberantasan Korupsi (LPK) Riau beserta jajaranya turun langsung ke lapangan sejak akhir Februari sampai Awal Maret 2023 


Dari hasil investigasi turun ke lapangan ditemukan bahwa, ditahun ajaran 2018 yang lalu pengelolaan seragam sekolah siswa dilakukan oleh pihak sekolah dan pembelianya dilakukan di luar kota sehingga banyak murid yang bajunya tidak cocok dengan badanya, ada yg pendek, kesempitan dan kelonggaran. Ujar Ketua DPD LPK Riau Miswan.


Selanjutnya ditemukan juga bukti iuran penerimaan murid baru tahun 2018, yang telah ditanggung oleh dana bantuan operational sekolah baik bersumber dari APBN maupun APBD Riau tetapi tetap di bebankan pada iuran masuk sekolah tersebut diantaranya kegiatan eksul, kegiatan penerimaan murid baru, mos dll. 


Total dari iuran penerimaan murid baru tersebut sekitar 2 jutaan lebih per anak, sedangkan pendapatan per kapita Rohul di tahun itu sekitar 4.000.000 sehingga motto pemerintah pendidikan murah dan memberikan kesempatan sama pendidikan kepada masyarakat hanya jadi isapan jempol belaka, yang kaya malah mendapat pendidikan yang layak sedangkan yg miskin tidak, urai Miswan kepada media newskpk


Penyerahkan laporan ke kejari Rohul yang diterima langsung oleh Kasi Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Negeri Rohul Susanto Martua di ruang kerjanya, begitu juga tembusanya diserahkan kepada Kacab Dinas Pendidikan Provinsi Riau Wilayah III di kampar pada tanggal 13/03/2023, sedangkan esok harinya diserahkan kepada Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau. 


Adapun laporan tersebut teregritrasi nomor 599 di Kejari Rohul, tinggal menunggu disposisi Kepala Kejari Rohul untuk ditindak lanjuti, hal ini diketahui setelah kami datang kembali pada hari jumat 24/03/2023 yang lalu, tutup Miswan menyudahi keteranganya.(mul)

×
NewsKPK.com Update