Notification

×

Iklan

Iklan

Ribuan Pemuda Batak Bersatu Lakukan Aksi Solidaritas Tewasnya Brigadir J

Minggu | 7/24/2022 WIB Last Updated 2022-07-24T07:23:32Z


Bekasi - Organisaai Masyarakat (Ormas) Pemuda Batak Bersatu (PBB). Sebagai wujud perhatian,tewasnya Brigadir Pol Josua Hutabarat, ratusan ormas PBB dari sejumlah daerah mengadakan aksi “Solidaritas dan Doa bersama” yang berlangsung di gedung BLK PBB, Jalan baru Cipendawa, Bantargebang Kota Bekasi. Minggu, (25/07/2022).


Kematian Brigadir Pol Josua Hutabarat di rumah Kadiv Propan Polri Irjen Pol Ferdy Sambo di Duren tiga pada dua pekan lalu yakni pada Jumat 8 Juli 2022 lalu.


Dalam aksi itu, DPD LN USA Saut Napitupulu, menyuarakan agar Polri secepatnya mengungkap tabir misteri kematian Brigadir Joshua Hutabarat sehingga ada kèadilan bagi keluarga yang ditinggal.


"Kami DPD LN siap mendukung segala aksi solidaritas pemuda Batak bersatu untuk mengawal kasus kematian brigadir pol Josua Hutabarat hingga tuntas sesuai fakta kebenaran.


Selain itu mereka juga meminta agar kasus ini diungkap sebenar- sebenarnya.


Sekretaris Jenderal Ormas PBB, Alfredo Panjaitan mengungkapkan, aksi ini sebagai bentuk wujud solidaritas terhadap kasus kematian Brigadir Joshua Hutabarat.


“Bahwa apa yang dirasakan oleh Keluarga, juga turut dirasakan oleh Keluarga besar PBB. Kami hanya minta kebenaran atas kasus ini “ungkapnya 


Hari ini aksi solidaritas di dukung dari DPD Jabar,Banten,DKI,dan DPD LN USA. (YS)

×
NewsKPK.com Update