Notification

×

Iklan

Iklan

Satgas Covid-19 Kaur : Camat Harus Aktifkan Posko Covid Disetiap Desa

Kamis | 5/06/2021 WIB Last Updated 2021-05-05T21:34:49Z


Kaur, Newskpk.com - Terjadinya kenaikan angka kasus covid19 di kabupaten kaur dalam dua pekan terakhir, Satgas covid19 kabupaten kaur bergerak cepat untuk menekan angka kenaikan kasus covid19 tersebut dengan mensosialisasikan pentingnya mematuhi protokol kesehatan.


Sosialisasi tersebut di buka lansung oleh camat Tetap Edian, ST dihadiri oleh Kasat Intelkam Polres Kaur Iptu Tomson Sembiring SH, Pabung Kodim 0408 BS Kapten Inf Henry Marpaung, Kepala Puskesmas Bintuhan, Kepala Puskesmas Tetap, Camat Kaur Selatan,  Kepala Desa Sekecamatan Kaur Selatan, Kepala Desa Sekecamatan Tetap dan Satpol PP Kabupaten Kaur, Semuanya adalah Satgas Covid19 dari tingkat kabupaten sampai tingkat desa. Kegiatan ini bertempat di aula kantor camat Tetap. Rabo 05 Mei 2021.


Dalam sambutannya Edian ST juga menyampaikan agar dana 8% dapat di gunakan semaksimal mungkin demi mencegah dan memutuskan mata rantai Covid-19.


"saya  berharap seluruh kepala desa agar bisa memanfaatkan 8% dana desa untuk covid19, berbagai upaya kegiatan harus di maksimalkan, lakukan penyemprotan disinfektan secara berkala. Mari kita pahami dalam  sosialisasi ini, Kiranya Kades bisa menjalankan intruksi dari Satgas Covid-19 Kabupaten Kaur" Ujarnya. 


Selanjutnya  satgas covid19 kabupaten kaur Kasat intelkam Iptu Tomson Sembiring SH  mengatakan dalam sosialisasi Covid-19 ini dirinya berharap agar  bersama-sama mencegah Covid-19, di Kabupaten Kaur kasus Covid-19 saat meningkat agar kiranya Kepala Desa mengetahui bagaimana mengatasi pemutusan rantai Virus Covid-19.


“Saya berharap kepada Camat agar kiranya mengharuskan pihak desa bisa mengaktifkan posko relawan Covid-19, upaya ini  supaya masyarakat bisa mematuhi protokol kesehatan”. Ucap Kasat.


Dalam kesempatan yang sama Pabung Kodim 0408 BS Kapten Inf Henry Marpaung mengatakan "Satgas Covid-19 yang di Desa agar bekerja lebih aktif dan menghimbau kepada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan, Apalagi saat ini menjelang hari raya idul fitri. Relawan covid19 terus memantau dan melakukan pendataan. Bagi warga ada yang mudik untuk di raped test dan di suruh isolasi mandiri dulu .


Diketahui dari data yang dirilis oleh pihak Satgas Covid19 Kaur,  Angka kasus covid19 tertiggi kaur selatan. Tertanggal 3 Mei 2021 Kasus positif  163, sembuh 133, meninggal 5, isolasi 25. (SMI)

×
NewsKPK.com Update