Notification

×

Iklan

Iklan

Cegah Penyebaran Covid-19, Pemdes Muara Sahung Lakukan Penyemprotan Disinfektan

Senin | 5/10/2021 WIB Last Updated 2021-05-10T11:56:37Z


Kaur, Newskpk.com -  Berdasarkan data satuan tugas covid19 kabupaten kaur, Kasus covid19 dua pekan terakhir mengalami peningkatan. Menanggapi hal itu pemerintah desa muara sahung bersama relawan covid19 melakukan penyemprotan disinfektan di seluruh permukiman penduduk desa muara sahung termasuk fasilitas umum dan tempat ibadah. 


Tujuan penyemprotan cairan disinfektan ini untuk memutus mata rantai penyebaran covid19 khususnya di Desa Muara Sahung. Hal ini dikatakan Kepala Desa Muara Sahung,  Gunawan kepada awak media. Senin 10 Mei 2021.


"Hari ini kita bersama unsur pemeritahan desa muara sahung dan relawan covid19 desa muara sahung melakukan penyemprotan cairan disinfektan di seluruh tempat permukiman desa muara sahung termasuk fasilitas umum dan tempat ibadah semunya kita semprot, hal ini kita lakukan untuk memutus mata rantai penyebaran virus corana atau covid19" Tuturnya. 


Selain itu Gunawan juga menghimbau dan mengajak kepada masyarakat desa muara sahung untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dan membudayakan hidup sehat ditengah pandemi berlansung. 


"Dalam kesempatan ini saya menghimbau kepada warga muara sahung untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dan budayakan hidup sehat dengan mencuci tangan pakai sabun setiap sehabis beraktifitas, hindari kerumunan,  pakai masker, dan jaga jarak. Harapan kita agar masyarakat desa muara sahung  terhindar dari covid19" Pungkasnya. 


Diketahui kegitan ini juga dihadiri oleh Anggota polsek Muara Sahung, Babinsa, Bhabinkhamtibmas, PDK, PLD dan  unsur pemerintahan kecamatan muara sahung. (SMI)

×
NewsKPK.com Update