Notification

×

Iklan

Iklan

BBPBL Melalui Dinas Perikanan Kaur Berikan Bantuan Pakan Ikan

Rabu | 3/10/2021 WIB Last Updated 2021-03-10T12:21:23Z


Kaur, Bengkulu Newskpk.com -  Dinas Kelautan Dan Perikanan Kabupaten Kaur Bekerjasama Dengan Balai Besar Pengembangan Budidaya Laut (BBPBL)  Lampung Menyalurkan Bantuan Pakan Ikan Kepada Dua Kelopok Budidaya Ikan Yang Ada Di Kabupaten Kaur. Rabo, 10 Maret 2021.


Penyaluran bantuan tersebut dipimpin lansung oleh Herno Minjoyo, M.Sc beserta rombongan dari BBPBL Lampung, Dan di dampingi Kepala Bidang  Pemberdayaan Nelayan  dan Pembudidaya Dinas Perikanan Kaur Miti Suryani M.Si serta Koordinator Penyuluh Udin Situmeang, S.Pi.


Adapun kelompok budidaya yang mendapatkan bantuan pakan ikan yaitu : Koprasi Pusaka Lubuk Bayur, Desa Gunung Terang, Kecamatan Kinal sebanyak 2 (Dua)  Ton. Dan Kelompok Budidaya Karya Sepakat, Talang Besar, Kecamatan Padang Guci Hilir Sebanyak 1 (Satu) Ton. 


"Dengan Bantuan Ini diharapkan anggota kelompok bisa memanen ikannya sesuai standar permintaan pasar. Dan bisa meningkatkan produksi ikan jenis air tawar di wilayah kabupaten kaur.Tentunya meningkatkan perekonomian para kelompok pembudidaya" Tutur Meti. 

(SUMANTRI)

×
NewsKPK.com Update