Notification

×

Iklan

Iklan

Mantan Pinca Golkar Sangat Yakin MS-SM Menang Di Taliabu Barat Laut

Selasa | 11/03/2020 WIB Last Updated 2020-11-03T07:19:02Z



TALIABU - Mantan Pimpinan Kecamatan (Pinca) partai Golongan Karya periode 2010,  Anwar La Unga sangat yakin akan pencapaian suara kemenangan bagi pasangan calon H. Muhaimin Syarif dan Syafruddin Mohalisi (MS-SM) di Kecamatan Taliabu Barat Laut, dalam Momentum Pilkada 2020 saat ini. Selasa, 03/11/2020 




Dirinya memprediksi kemenangan pasangan MS-SM melalui perubahan sikap Masyarakat Taliabu Barat Laut khususnya desa Nggele dan Onemai yang sangat antusias saat menyambut dan menghadiri setiap kegiatan kampanye maupun safari politik yang dilakukan oleh Pasangan calon dari kalangan milenial itu


Menurut Anwar La unga. Perkiraan yang sama juga bahkan pernah dinyatakan saat dirinya masih menjabat Sebagai Pimpinan Kecamatan Partai Berlogo Beringin serta Tim pemenangan Kandidat yang diusung oleh partai yang dipimpinnya dikecamatan  Taliabu Barat Laut kala itu 


"Saya sudah melihat kemenangan MS SM disini (desa Nggele) sebab situasi yang nampak menyerupai atmosfer politik pada periode sebelum-sebelumnya dimana mulai dari penyambutan sampai kehadiran warga dan simpatisan dalam setiap kali menyambut pasangan MS SM itu serupa dengan bagaimana menyambut figur yang dulu dulu" ucap Anwar La Unga


Tentu saja, Sebagai orang yang telah berpengalaman dalam melihat venomena politik dipulau Taliabu Anwar La unga sangat paham dengan karakteristik pemilih yang ada diwilayah itu, terlebih lagi dirinya juga pernah menjadi pelaku dalam memenangkan paslon sebelumnya


"Mudah mudahan saya tidak keliru, tapi sejauh pengalaman saya melihat keadaan ini, arah kompas politik ditaliabu saat ini telah mengarah ke Ade Ucu (Nama akrab H.Muhaimin Syarif calon Bupati Pulau Taliabu dalam ikon MS- SM) itu yang saya lihat" Bebernya


Selain amatannya tentang antusias masyarakat dengan Paslon MS-MS, Anwar yang kini memilih menjadi Tim pemenangan Paslon MS-SM juga menyandarkan perkiraannya terhadap peralihan dukungan dari sejumlah tokoh tokoh partai politik disana dalam pemenangan kandidat yang dulu untuk beralih memperjuangkan Pasangan dari kalangan Anak Muda (MS-SM)


"Bahkan, tokoh tokoh disini sudah banyak berpaling, misalnya Mantan kepala desa Pertama La Ontu, Haji La Yoo, termasuk Haji La Unga, serta deretan tokoh tokoh politik berpengaruh lainnya. Tokoh tokoh yang saya sebutkan tadi adalah kerabat dekat dari lawan politik MS-SM saat ini yang menjadi tempat persinggahah mereka pada momen momen politik sebelumnya. Namun Ruang ruang itu telah diberikan kepada MS - SM pada saat ini. itulah yang membuat saya semakin yakin SM-MS akan Menang, amiinn, " Tandasnya. (Tim)

×
NewsKPK.com Update