Notification

×

Iklan

Iklan

Begini Cara TNI Ajak Masyarakat Dalam Memperbaiki Jembatan Dan Ekonomi Di Tengah Pandemi

Minggu | 11/22/2020 WIB Last Updated 2020-11-22T10:44:09Z

PASAMAN - Koramil 07/AB, Kodim 0305/Pasaman Goro, bersatu dengan Masyarakat setempat membangun jembatan kayu, sebagai alat atau akses jalan penghubung di Desa Rorapatontang Kecamatan Koto Balingka Kabupaten Pasaman Barat, pada hari ini Minggu tanggal 22 November 2020.


Seperti gambar yang tampak diatas Babinsa Kodim 0305/Pasaman Sertu yusral, Koramil 07/AB kodim 0305/Pasaman Sertu yusral, tampak tengah melaksanakan Goro bersama masyarakat dalam memperbaiki jembatan rusak itu.


Antusias atau semangat masyarakat bersama TNI untuk memperbaiki jembatan tersebut sangat luar biasa demi kelangsungan aktivitas masyarakat setempat agar tetap berjalan lancar.


Sesuai dengan statemen yang dikirim dari Kodim 0305/Pasaman, Sertu yusral, mengungkapkan bahwa ia terus berupaya menciptakan keamanan dan kenyamanan di wilayah binaan dengan cara mengedepankan sikap yang Adil kepada masyarakat.


Tidak hanya berperan dalam kegiatan ketahan pangan ( Han pangan) pertanian, tetapi juga hadir dalam kegiatan pembangunan. Babinsa ini mengatakan kerusakan jembatan terjadi karena kondisi kayu yang telah dimakan usia sehingga membuat kayu lapuk dan kondisi sangat memperihatinkan jika di lalui. 


“Jembatan harus segera di perbaiki agar masyarakat dapat kembali beraktivitas dengan tidak ada rasa khawatir lagi saat melintas diatas jembatan ini ”, ujar Sertu Yusral.


Seorang tokoh masyarakat setempat yang tidak ingin namanya ditulis diatas berita media ini terdengar turut mengucapkan terimakasih kepada Sertu Yusral selaku Babinsa  yang telah membantu dalan kegiatan perbaikan Jembatan tersebut. Ia juga berharap agar Babinsa selalu hadir di dalam kegiatan yang akan datang, sehingga akses jalan dari jorong Rurapatontang kembali normal dan hasil pertanian di Kecamatan Koto Balingka Kabupaten Pasaman Barat lancar dan aman. Harapnya. (Rdw)

×
NewsKPK.com Update