Notification

×

Iklan

Iklan

DID-T Dinkes Akan Bantu APD Ke Seluruh Sekolah Kabupaten Kaur

Sabtu | 10/03/2020 WIB Last Updated 2020-10-03T04:47:41Z



Kaur, Bengkulu - Guna melindungi anak didik   dan dewan guru di seluruh sekolah yang ada di Kabupaten Kaur, Dinas Kesehatan Kabupeten Kaur, Provinsi Bemgkulu akan memberikan sejumlah alat pelindung diri melalui dana DID-T 2020.

 Mengingat pentingnya keberlansungan pendidikan dalam normal baru  di tengah pandemi covid19, Pihak Dinkes Kaur secepatnya akan berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan Kaur. Hal ini di  sampaikan Kepala Dinas Kesehatan Kaur Melalui Kabid Sumber Daya Kesehatan  Sasmin Itadi Suhanto, SKM, MKM. Kepada Newskpk. Beberap hari yang lalu.

"Ya karna prioritasnya DID Tambahan 2020 ini pada kesehatan,  maka kita juga akan memberikan APD kepada setiap sekolah yang ada di kabupaten kaur. Adapun jenis APD yang akan kita berikan nanti yaitu Masker, pelindung wajah (face shield), Hand Sanitaizer,  cairan disinfektan. Nanti kita akan bekerja sama dengan dinas pendidikan guna memastikan data jumlah sekolah, jumlah siswa dan dewan guru" Ucapnya.

Selain itu pihak Dinkes Kaur akan membagikan masker kepada masyarakat " Nanti kita juga akan membagikan masker kepada mayarakat kaur, tentunya kita masih akan melibatkan TNI-POLRI, dan pihak lainya dalam pembagian masker itu nanti" Tambah Sasmin.  (SUMANTRI)
×
NewsKPK.com Update