Notification

×

Iklan

Iklan

Hi.Muhaimin Syarif : Melakukan Pencegahan Bagi-bagi Masker Kepada Masyarakat Kota Bobong Di Ramadhan

Sabtu | 5/09/2020 WIB Last Updated 2020-05-09T01:08:35Z


TALIABU -  Mengantisipasi penyebaran Corona Virus Desiase (Covid-19) adalah sebuah langkah yang wajib untuk dilakukan, Ketua Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Maluku Utara, yakni Muhaimin Syaarif., SE, melakukan pencegahannya dengan membagi-bagikan masker kepada masyarakat Kota Bobong Kabupaten Pulau Taliabu.

Tujuan penyaluran bantuan masker ke area Pasar Lauk Pauk dan Pasar Ramadhan di Kota Bobong Kabupaten Pulau Taliabu, dimaksudkan untuk mengantisipasi penyebaran Virus Corona, karena sejauh ini area Pasar Lauk Pauk dan Pasar Ramadhan terlihat ramai.

Amatan Media, penyaluran masker yang dilangsungkan tersebut, sangat diantusias oleh para pedagang dan pembeli yang merasa diperhatikan oleh wakil rakyat nya.

"Kami sudah lihat, bahwa Pasar Lauk Pauk dan Pasar Ramadhan ini sangat ramai dengan pedagang dan pembeli, maka kami mengambil langkah untuk melakukan pembagian masker dalam rangka memutuskan pandemik Covid-19," ujar Muhaimin pada Wartawan Biro Taliabu, Jum'at (8/5/2020)

Dirinya berharap, sekiranya masyarakat patuh terhadap surat edaran untuk selalu menjaga jarak disetiap saat.

"Alhamdulillah, mudah-mudahan dengan aksi kemanusiaan ini bisa memotong mata rantai Virus Corona di masyarakat Kota Bobong," harapnya. ( Jak )
×
NewsKPK.com Update