Notification

×

Iklan

Iklan

Masjid Roudlotul Iman di Rehab, Danrem 082/CPYJ Syukuran

Jumat | 12/06/2019 WIB Last Updated 2019-12-06T08:58:36Z
KOTA MOJOKERTO - Pembangunan Masjid Roudlotul Iman ternyata mendapat sambutan hangat dari berbagai pihak, terlebih prajurit Korem 082/CPYJ.

Pembangunan itupun, diwarnai dengan adanya prosesi pemotongan tumpeng yang dilakukan oleh Danrem 082/CPYJ, Kolonel Arm Ruly Chandrayadi. Jumat, 06 Desember 2019.

Kepala Pembinaan Mental Korem, Kapten Cba Koirul Anam menambahkan jika renovasi Masjid tersebut, selama ini berjalan dengan lancar dan dapat terselesaikan dengan baik. “Masjid ini, terbuka bagi semua pihak.

Masyarakat Muslim, bisa menggunakan Masjid ini untuk beribadah,” jelasnya.

Tak membutuhkan waktu lama, Anam mengatakan jika renovasi Masjid dengan ukuran 21x11 meter tersebut, hanya membutuhkan waktu satu bulan saja. “Masjid itu, di rehab total. Artinya, bangunan yang sudah ada, di robohkan dan diganti dengan bangunan baru,” jelasnya.(Jon)
×
NewsKPK.com Update