Notification

×

Iklan

Iklan

Danrem 083/BDJ Berangkatkan Ribuan Peserta Suunto Half Marathon 2019

Minggu | 12/08/2019 WIB Last Updated 2019-12-08T09:26:50Z
KOTA MALANG - Malang Suunto Half Marathon 2019 merupakan event internasional  yang digelar di depan ATM Panin Jl. Kertanegara Kel. Kiduldalem Kec. Klojen Kota Malang. Komandan Korem 083/Bdj Kolonel Inf Zainuddin ikut melepas ribuan peserta Suunto Half Marathon 2019.

Event ini dihelat di kota Malang dengan tujuan mengenalkan kota dengan beragam destinasi wisata yang menarik. Mulai dari museum, kuliner, kebun teh, hingga taman rekreasi dan Suunto Half Marathon 2019 kali ini Malang Punya Gawe bertemakan “ Yuk Jadi Tuan Rumah Yang Baik Bagi Seluruh Pelari “ serta mendukung campaign Indonesia No Plastic/tidak dehidrasi dengan Tumbler No Plastic Limited, Minggu (8/12/19).

Sebanyak 3.300 ribu peserta dari berbagai daerah di Indonesia. Mereka datang dari Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, Kalimantan, NTT, NTB, Bali dan daerah lainnya. Kategori lomba dibagi tiga sesuai jarak, yaitu 5 KM, 12 KM, dan 21 KM. Mereka akan mengelilingi jalan raya dimulai dari Jalan Kertanegara. Pihak panitia bekerjasama dengan TNI-Polri dalam kelancaran pelaksanaan event ini.
Lomba dibagi male dan female. Setiap juara satu akan mendapatkan rewards berupa Suunto terbaru seharga Rp 5.200.000. Hadiah puluhan juta rupiah, tropi, sertifikat dan hadiah menarik lainnya siap dibagikan kepada pemenang.   Suunto Half Marathon 2019 ini melibatkan banyak pihak. Ribuan penonton bakal meramaikan dan memadati sejumlah titik di Kota Malang.

Tampak hadir diatas podium pemberangkatan event Suunto Half Marathon 2019 ini Danrem 083/Bdj Kolonel Inf Zainuddin, Danmen 2 Kostrad Kolonel Arm Didik Hartono, Manager Suunto Ibu Sara, Wakapolresta Malang Kota Kompol Ari Trestiawan, S.H., S.I.K., Kabagops Polresta Malang Kompol Sutantyo,SH., Dandim 0833/Kota Malang diwakili oleh Danramil 01 Klojen Kapten Kav Gunawan, Ketua Koni Kota Malang bapak Edi Wahyon dan Komunitas pelari se-Indonesia. (Pen083/Jon)
×
NewsKPK.com Update