Notification

×

Iklan

Iklan

Kirab Kebangsaan, PCNU Kangean, Kec.Arjasa Sumenep Libatkan 5000 Peserta Santri

Minggu | 10/20/2019 WIB Last Updated 2019-10-20T07:40:58Z
SUMENEP - Rangkaian Hari santri yang digelar oleh PCNU kangean, Kec.Arjasa, Kab. Sumenep tahapan demi tahapan sudah dilaui hingga menunggu upacara Hari Santri Nasional (HSN) secara serentak yang dilaksanakan dibumi indonesia.

Salah satu agenda yang dilaksanakan oleh PCNU kangean, Kec.Arjasa, Kab.Sumenep yaitu kirab santri yang dilaksnakan hari ini, Minggu (20/10/19)

kirab santri yang diikuti oleh sekitar 5000 (lima ribu) peserta dari berbagai kalangan baik delegasi dari lembaga dan juga dari MWC NU se - kangean dan delegasi ranting NU se-kangean di kecaatan Arjasa Kab.Sumenep.

Acara yang digelar saat ini sangat meriah dengan  dipimpin langsung orasi kebangsaan oleh ketua Tanfidziah PCNU KANGEAN Drs. KH. Mujtabah Adhim. MH

Dalam orasinya beliau menyampaikan tentang sejarah santri dan resolusi jihad dengan menggebu-gebu membuat seluruh peserta bersemangat dan antusias mengikuti jalannya acara tersebut.

Peserta Kirab semua menggunakan Baju Putih Dan Bersarung

Kirab santri yang dilangsungkan di Alun - alun Kec.Arjasa dengan rute depan Masjid Jamik As - Sunny Arjasa menuju utara kemudian dilanjutkan ke arah timur lewat depan SMAN 1 Arjasa dan ke barat melewati SMP SABILIYAH Arjasa terus kemudian  kembali ke Finish di Alun - alun  Arjasa dengan diiringi oleh Penampilan drumband MI Al - hidayah dan penampilan antraksi dari para pendekar pagar nusa.(ANTO T/JN)
×
NewsKPK.com Update