Notification

×

Iklan

Iklan

Kabupaten Batu Bara, 4 Calon Kades Desa Mangkai Baru Priode 2019 - 2025 Cabut No Urut

Jumat | 10/25/2019 WIB Last Updated 2019-10-25T09:35:38Z
Lima Puluh -  Sumut -Panitia Pemilihan Kepala Desa (Pilkades ) Desa Mangkai Baru, Kecamatan Limapuluh, Kabupaten Batubara menggelar pengundian nomor urut bagi Calon Kepala Desa di Aula Kantor Desa Mangkai Baru,  Jum'at, (25/10/2019) sore.

4 Calon Kades Desa Mangkai Baru  yang maju dan ikut dalam pencabutan nomor urut tersebut yakni, Yanti Sugiyanti, Mahdan Dalimunte, Drs. Ramlan M.Santiso dan Sulisdi.
 
Hasil pengundian pencabutan nomor urut Yanti Sugiyanti yang merupakan incumbent mendapat nomor urut 4, Sulisdi nomor urut 3, Drs. Ramlan M Santoso nomor urut 2 dan Mahadan Dalimunte mendapat nomor urut 1.

Selanjutnya masing - masing ke 4 Calon kades memaparkan visi dan misinya untuk membangun Desa Mangkai Baru bila dirinya terpilih dan menandatangani berita acara.

Pencabutan nomor urut  dihadiri  Pj. Kepala Desa Mangkai Baru Yuswardi, ketua BPD Paidi, ketua LPM dan anggota, Babhinsa, Babinkamtibmas, toko masyarakat setempat, ketua Polmas dan anggota, perangkat desa dan para kepala dusun.

Ketua panitia Pilkades, Selamat dalam sambutannya mengatakan, tahapan pengundian nomor urut bagi calon kepala desa dilaksanakan berdasarkan Peraturan Bupati (Perbup) No 37 Tahun 2019. Selain itu kata Selamat,  pencabutan nomor urut merupakan salahsatu tahapan dalam Pilkades yang harus dipatuhi.

"Dia berharap seluruh calon Kades bisa mentaati peraturan yang telah ditetapkan panitia. “Untuk selanjutnya para calon Kades dapat melakukan sosialisasi ke masyarakat", sebut Selamat.

Saat di wawancarai wartawan ketua Panitia Selamat mengungkapkan, "sulit kita memprediksi siapa calon kuat yang mempunyai peluang besar untuk menjadi Kades kedepan Priode 2019 - 2025, kerna ke 4 Calon kades yang maju sama - sama punya kelebihan di mata masyarakat", sebut Selamat.

Sementara Ketua BPD  Paidi  berharap agar pelaksanaan Pilkades berjalan baik dan lancar sampai selesai. “Setiap calon Kades diharapkan bisa saling menjaga tali silaturahmi yang baik, mendukung siapa yang dipilih masyarakat nantinya demi kemajuan Desa Mangkai Baru", harap Paidi dan Abah Solong Tokoh Penguyupan Pemuda Batu Bara


Lp/Rahmat Hidayat
×
NewsKPK.com Update