Notification

×

Iklan

Iklan

Bupati Muaro Jambi Berharap Kades Turut Berperan Aktif Membangun Muaro Jambi Tuntas- 2022

Kamis | 7/11/2019 WIB Last Updated 2019-07-11T09:12:17Z
MUAROJAMBI- Pada perhelatan Bursa Inovasi Desa tahun 2019 di lapangan Exs.Arena MTQ Kelurahan Jambi Kecil Kecamatan Mato Sebo Kabupaten Muaro Jambi baru ini, Bupati Muaro Jambi Hj.Masnah Busyro,SE, berharap kades bersinergi dan berinovasi dalam membangun  Kabupaten Muaro Jambi Tuntas- hingga Tahun 2022 mendatang.

Pada kesempatan itu juga Bupati menyempatkan diri mengunjungi 4 kecamatan didalam Kabupaten Muaro Jambi yakni Kecamatan Mato Sebo, Kecamatan Sekernan, Kecamatan Jambi Luar Kota dan Kecamatan Mestong.

"Saya berharap kepada para kades, dan pendamping desa agar terus berinovasi dan berkontribusi terhadap pembangunan desa agar, pembangunan Muaro Jambi Tuntas- 2022 mendatang tercapai", harap Bupati Masnah Busyro,SE kepada seluruh kades dan seluruh pendamping desa yang ada di Muaro Jambi.

Bupati berharap program inovasi desa berperan positif dan aktif serta efeltif, apalagi didalam menyusun rencana penggunaan dana desa tepat pada sasaran dan dapat mendorong peningkatan produktifitas untuk mensejahterakan masyarakat di desa. 

Hadir,  Bupati Muarojambi Hj.Masnah Busro,SE, para asisten Satu dan asisten tiga Setda Muaro Jambi,  Bidang atministrasi bagian Umum, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan desa (DPMD) Kabupaten Muaro Jambi, Forkompimda di lingkup perkantoran Muaro Jambi, camat serta kepala desa yang di Kabupaten Muaro Jambi. (Rdn/ADV)
×
NewsKPK.com Update