Notification

×

Iklan

Iklan

Terkendala Jaringan Internet, Siswa SMAN 2 Bandar Terpaksa Belajar Dengan Luring

Selasa | 9/29/2020 WIB Last Updated 2020-09-29T07:15:36Z


Simalungun, Sumut - Ditengah situasi tanggap darurat pandemi Covid 19,siswa SMAN 2 Bandar Kecamatan Bandar,Kabupaten Simalungun Sumatera Utara,terpaksa melakukan proses belajar Luar jaringan (Luring),hal itu diakibatkan dengan buruknya akses jaringan internet di daerah tinggal para murid.

Menurut Kepala sekolah SMAN 2 Bandar Janurita Panggabean saat ditemui Senin (28/9/2020) mengatakan,"tidak semua daerah ditempat tinggal para siswa jaringan internet bagus,untuk itu,agar tidak tertinggal dalam belajar 47 orang murid melakukan proses belajar mengajar dengan cara Luring datang ke sekolah, ucapnya.

Rinawati seorang murid yang tinggal di Pematang Bandar saat ditemui pada proses belajar dengan Luring di sekolahnya Selasa (29/9/2020) mengatakan,"tidak bisa melakukan proses belajar mengajar dari rumah bang, karena jaringan sangat buruk kadang-kadang signal hilang timbul, ucapnya.

Buruknya akses jaringan internet dikeluhkan para murid karena sangat menghambat belajar dari sistim Daring,seharusnya proses belajar mengajar di tengah pandemi Covid 19 dianjurkan dilakukan dengan Daring,untuk itu,diharapakan agar pemerintah segera memperbaiki kualitas jaringan internet di daerah yang selama ini kurang terjangkau,harap para murid dan guru SMA Negri 2 Bandar. (R01)
×
NewsKPK.com Update