Notification

×

Iklan

Iklan

Hujan Lebat Dan Angin Kencang, Akibatkan Longsor Di Jalinsum Siantar-Parapat

Minggu | 7/12/2020 WIB Last Updated 2020-07-11T19:58:17Z

Simalungun-Sumut. Hujan lebat disertai angin kencang telah mengakibatkan Longsor di jalan Jalinsum Parapat tepatnya 2 km sebelum Kota Parapat, Nagori Sibaganding, Kecamatan Girsang Simpanan Bolon, Kabupaten Simalungun. Peristiwa ini terjadi Sabtu malam 11/7/2020 puk 19.40 WIB.

Informasi yang di terima, tumpukan tanah yang menutupi badan jalan setinggi 1 meter dengan panjang 20 meter. Mendapat informasi telah terjadi tanah longsor, Kapolres Simalungun AKBP. Agus Waluyo, S.I.K., langsung mengghubungi Kasat Lantas AKP. Jodi Indrawan serta Kapolsek Parapat Akp.Irsol untuk segera memberikan upaya-upaya Kepolisian.

Upaya yang dilakukan personil Polsek Parapat bersama Satuan Lalu lintas Polres Simalungun langsung meninjau Lokasi kejadian, mengalihkan arus Lalu Lintas dari Tobasa menuju Siantar melalui Simpang Girsang keluar Simpang Palang dan begitu juga sebaliknya. Selanjutnya mendatangkan alat berat milik salah perusahaan bubur kertas. toba Pulp Lestari guna membuang material tanah akibat longsor, dan berkoordinasi dengan uspika dan pengulu Nagori serta masyarakat setempat

Proses Evakuasi Longsor belum dapat dilakukan, berhubung hujan masih berlangsung sehingga dikawatirkan akan terjadi longsor susulan di sekitar lokasi. Akibatnya kondisi jalan tertimbun tanah bercampur batu longsong sepanjang lebih kurang 30 meter.

informasi dari Kapolsek Parapat beserta Kasat Lantas Kapolres Simalungun, meminta kepada para Kapolsek Sejajaran Polres Simalungun untuk siaga, mengingat saat ini curah hujan tinggi dan dengan waktu yang lama. Antisipasi polsek-polsek yang memiliki kerawanan banjir dan longsor, laporkan segera setiap ada kejadian bencana secepat mungkin dan upaya-upaya yang dilakukan pun segera  berkoordinasi degan muspika tingkat desa, kecamatan, dan kabupaten serta BPDD di wilayah.

"Kejadian bencana bukan hanya lingkup tugas Polri perlu kerja sama isntasi lainya yang kompak dan solid, untuk tanggap darurat bencana. Terima kasih rekan-rekan atas upaya dan dedikasinya di lapangan, selamat bertugas untuk rekan rekan Polres Simalungun, agar tetap hati hati dan keselamatan anggota yang paling utama, jaga kesehatan dan saling mengingatkan“ tegas AKBP. Agus Waluyo,S.I.K. (RU /Tim)
×
NewsKPK.com Update