Notification

×

Iklan

Iklan

Partisipasi Atasi Corona,Pimpinan Resort Mapan Indonesia Madina Semprotan Disinfektan

Minggu | 4/19/2020 WIB Last Updated 2020-04-19T13:08:20Z

Madina Sumut - Bakti sosial  dilakukan guna mencegah merebaknya penyebaran virus Corona (Covid-19),aksi yang dipimpin langsung oleh Ketua Mapan Indonesia Madina, Yuvet Fakhrulian Pulungan (Ucok Baja),menyisir rumah-rumah warga, Masjid, Musholla serta Sekolah MDA maupun SD di 2 Kecamatan yaitu Kecamatan Panyabungan tepatnya di Desa Gunung Manaon dan Desa Pagaran Tonga serta Kecamatan Panyabungan Barat yakni di Desa Runding untuk dilakukan penyemprotan cairan disinfektan.

“Kami hadir dalam aksi sosial untuk mewujudkan sinergitas ataupun keikutsertaan organisasi Resort Mapan Indonesia Madina dalam upaya mencegah penyebaran virus corona (covid-19),upaya memerangi wabah virus corona bukan saja kewajiban Pemerintah, organisasi dan elemen masyarakat juga harus ikut andil perangi virus corona.jelasnya.

Terpisah, Ketua Umum Mapan Indonesia PSF.Parulian Hutahaean saat dihubungi lewat sambungan selularnya memberikan apresiasi sebesar besarnya pada keluarga besar Resort Madina dan berpesan agar Para Pimpinan Mapan Indonesia baik di Provinsi ataupun Kabupaten/Kotamadya jangan pernah lelah dan capek membantu masyarakat,"lakukan apa yg dapat kita lakukan sesui semampu kita,kondisi Saat ini Covid 19 sedang menerpa Indonesia,mari kita pantau dan ikut anjuran Pemerintah,Jaga Jarak, Gunakan Masker, Sering cuci tangan demi menjaga penyebaran Virus Covid 19, jangan lupa berdo'a,agar Virus Corona cepat berlalu di Indonesia, Ucap Ketum Mapan Indonesia.

Aksi Bakti Sosial tersebut mendapat apresiasi dari kalangan masyarakat juga kaula muda yang tergabung dalam Persatuan Naposo Nauli Bulung (PNNB) yang ada di Desa tersebut menyambut baik dan mengapresiasi serta ikut bersama-sama dalam hal penyemprotan cairan disenfektan.(R).
×
NewsKPK.com Update