Notification

×

Iklan

Iklan

Polsek Kodi Utara: Himbau Masyarakat Hentikan Kegiatan Sosial Untuk Cegah Virus Corona

Rabu | 3/25/2020 WIB Last Updated 2020-03-25T12:40:59Z

Kori-NTT. Kecamatan Kodi Utara-Kabupaten Sumba Barat Daya-Propinsi Nusa Tenggara Timur.

Kapolsek Kodi Utara Andreas Rehi Kaka, yang di hubungi media ini, menghimbau kepada masyarakat jangan panik, tetap berdiam  dan tenang di rumah serta hentikan sementara kegiatan sosial yang membuat kerumunan massa,demi mencegah penularan wabah corona virus disease(Covid -19) untuk  memutuskan mata rantai penularan wabah  virus Corona ini,jadi kami meminta masyarakat untuk,ikuti petunjuk pemerintah dan dinas kesehatan"imbuhnnya . 25/3/2020

Andreas Rehi Kaka, Kapolsek Kodi Utara,yang di konfirmasi media ini lewat via telvon,menjelaskan bahwa himbaun kami terhadap masyarakat,untuk tetap ikuti petunjuk pemerintah  dan dinas Kesehatan serta pertahankan itu untuk memutus mata rantai wabah virus Corona ,jadi kami  berharap seperti itu,dan tentunya kita bersama-sama,"jelas beliau.

Tambah Andreas,masyarakat ikuti saja saran dan petunjuk pemerintah,seperti cuci tangan,memakai masker,hindari kerumunan massa,dan kegiatan yang membuat kumpulan banyak  orang,sehingga tadi itu untuk memutuskan mata rantai wabah virus corona ini,ucap beliau.

Dirinya juga memaparkan,apabila ada masyarakat yang kami temukan,dan tidak mematuhi petunjuk dan maklumat Kapolri, kami akan minta untuk pulang ke rumah, berdiam dan hindari dulu bepergian kemana-kemana,karena virus ini sangat mengancam kehidupan banyak orang.

Lanjut Andreas,terkait membasmi virus Corona, apakah sudah ada kegiatan penyemprotan? Ia menjelaskan bahwa kami menunggu petunjuk dari dinas terkait dalam hal ini Dinaskesehatan".pungkasnya.

Ditanya soal kegiatan pasar tradisional Kori-Kodi Utara,beliau menyampaikan bahwa,kegiatan di pasar Kori tetap di buka  setiap Rabu dan Sabtu dari pagi-sampai Pukul 10:00 Wita.lebih dari itu  tetap kami,berusaha untuk membubarkan kerumanan".tandasnya.


Reporter:Mias







×
NewsKPK.com Update