Notification

×

Iklan

Iklan

Bupati Kuansing H.Mursini Tinjau Pilkades Serentak

Kamis | 9/12/2019 WIB Last Updated 2019-09-11T22:15:51Z
Kuansing, Riau - Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa serentak se-Kabupaten Kuantan Singingi berlangsung hari ini, Rabu (11 September 2019), sebanyak  355 orang calon Kepala Desa bertarung untuk memperebutkan jabatan kepala desa di 94 desa di Kabupaten Kuantan Singingi.

Bupati Kuantan Singingi Drs. H. Mursini, M.Si yang didampingi oleh Kapolres Kuansing AKBP Muhammad Mustofa SIK, M.Si beserta Pabung Mayor Inf Haryantago dalam kunjungannya meninjau beberapa desa yang melakukan pemungutan suara mengapresiasi kepada para pihak yang membantu kelancaran proses pemungutan dan perhitungan perolehan suara,  di kesempatan itu Bupati Kuantan Singingi berkunjung ke Desa Pulau Tengah Pangean, Padang Tanggung Pangean, Koto Pangean, Kampung Medan Kuantan Hilir, Desa Simpang Pulau Beralo Kuantan Hilir, Pulau Baru Kuantan Hilir Seberang, Desa Kampung Baru Koto Inuman, Desa Lebuh Lurus Inuman, Desa Kompe Berangin Cerenti, Desa Kampung Baru Cerenti.

Sambutan yang hangat disambut oleh masyarakat di desa-desa tersebut, tampak Bupati berinteraksi dengan para ibu-ibu dan pemuda-pemudi yang kebetulan ada disekitar lokasi.

"Hari ini pelaksanaan pemilihan Kepala Desa, Syukur Alhamdulillah sampai saat ini tidak ada kendala dan proses pemilihan berjalan dengan lancar, mudah-mudahan Kepala Desa terpilih nanti adalah benar-benar Kepala Desa pilihan masyarakat" kata Bupati Kuansing kepada media.

Sementara pada kesempatan yang sama, Wabup Kuansing H. Halim juga memonitoring pelaksanaan Pilkades serentak di Kecamatan Kuantan Tengah, Gunung Toar dan Hulu Kuantan. Sekda Kuansing H.Dianto Mampanini, SE, MT memonitoring Pilkades serentak ke Desa Muaro Sentajo, Desa Tebing Tinggi, Desa Simandolak, Desa Geringging Baru, Desa Langsat Hulu dan Desa Bumi mulya.

Untuk Kecamatan Pucuk Rantau dan Kuantan Mudik, dimonitoring oleh Asisten I Muhjelan Arwan, SH, MH beserta rombongan Tim IV. Kecamatan Singingi dan Singingi Hilir dimonitoring oleh Plt. Inspektur Drs. Darwin beserta rombongan TIM V.

Hingga berita ini diturunkan proses penghitungan suara di beberapa Desa masih berlangsung.

Red..
×
NewsKPK.com Update