Notification

×

Iklan

Iklan

Bertemu Capt Ali Kepala BNNP Malut Bahas Peredaran Narkoba di Tikep

Rabu | 6/12/2019 WIB Last Updated 2019-06-12T13:17:36Z
TIDORE - Kepala BNNP Malut, Brigjen Pol. Drs. Edi Swasono, M.M. menyambangi kantor walikota Tidore Kepulauan dan bertemu dengan walikota, Capt H.Ali Ibrahim pada Rabu(12/06/2019).

Bersama para kabid di BNNP, Kepala BNNK Tikep dan Kasubag Admin,  kunjungan selain silaturahmi juga kepala BNNP menyampaikan rencana peringatan Hari Anti Narkotika Internasional yang jatuh pada tanggal 26 Juni mendatang dan sesuai Inpres Nomor 6 Tahun 2018 tentang Rencana Aksi P4GN dan Prekursor Narkotika, dibutuhkan komitmen serta sinergitas BNN bersama pemerintah kota Tikep khususnya dalam pencegahan Narkoba kepada para ASN lingkungan Kota Tidore melalui sosialisasi dan tes urine.

Selain itu upaya pemberantasan juga mutlak dilakukan mengingat Kota Tidore yang memiliki jalur transportasi laut lancar  dengan Papua disinyalir menjadi ancaman peredaran gelap Narkoba.

Kepala BNNP juga menyatakan komitmennya untuk melawan para bandar Narkotika dengan pasal berlapis TPPU. Hal ini menurutnya akan menjadikan bandar Narkoba miskin.

Walikota Ali Ibrahim pada kesempatan tersebut, memberikan apresiasi atas kunjungan kepala BNN Provinsi Maluku Utara dan menyatakan komitmennya dalam mendukung program P4GN di Kota Tidore Kepulauan. Stop Narkoba. (savi)
×
NewsKPK.com Update