Notification

×

Iklan

Iklan

Ketua FKUB Kabupaten Kampar Tidak Setuju Gerakan People Power

Kamis | 5/16/2019 WIB Last Updated 2019-05-16T07:37:36Z
Bangkinang Kota - Kampar - Riau- Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Kampar yang juga selaku Tokoh Agama Kab. Kampar H. Zulhermis SH, menyampaikan tanggapannya terkait rencana Gerakan People Power untuk menolak hasil penghitungan suara Pemilu 2019 serta upaya untuk menggulingkan Pemerintahan yang sah.



Tanggapan dari Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama Kabupaten Kampar ini disampaikan beliau kepada penulis pada Rabu sore (15/5/2019), berikut tanggapannya :



Kita ketahui bersama bahwa Proses Penghitungan Suara Pemilu tahun 2019 dilaksanakan secara terbuka yang dihadiri para saksi parpol maupun kontestan serta berbagai elemen termasuk media pers, sehingga pelaksanaannya berlangsung secara transparan dan demokratis.




Sepatutnya kita dapat menerima hasil Pemilu ini siapapun yang terpilih nantinya, karena itu merupakan pilihan rakyat yang harus kita hormati bersama.



Apabila ada permasalahan atau keberatan terhadap hasil Pemilu ini sebaiknya diselesaikan dengan jalur konstitusi melalui mekanisme yang sesuai dengan perUndang-undang Pemilu.




People Power hanya akan menimbulkan banyak korban dan berpotensi membuat kegaduhan berskala besar yang akan mengacaukan stabilitas keamanan nasional, yang pada akhirnya akan menimbulkan penderitaan bagi masyarakat luas.



Untuk itu marilah kita menahan diri agar tidak terprovokasi dengan isu-isu atau hasutan yang akan memecahbelah rasa persaudaraan dan kerukunan masyarakat, bangsa dan negara, semoga Allah SWT senantiasa melindungi bangsa Indonesia, harapnya.


/lp/S@/
×
NewsKPK.com Update